Saat menulis tutorial ini, saya menggunakan kernel :
haris@air:~$ uname -ar
Linux air 3.10-3-amd64 #1 SMP BlankOn 3.10.11-1 (2013-09-12) x86_64 GNU/Linux
dan kartu jaringan nirkabelnya dikenali sebagai :
haris@air:~$ lspci | grep Network
03:00.0 Network controller: Broadcom Corporation BCM4360 802.11ac Wireless Network Adapter (rev 03)
Prosesnya sendiri sih pakai ilmu tebak-tebakan (tentunya berdasarkan hasil ngoprek sana sini tanpa dokumentasi jelas) sebagai berikut :
- Ambil ketiga berkas yang ada di https://launchpad.net/ubuntu/+source/bcmwl/6.30.223.30+bdcom-0ubuntu2
- Aktifkan repository source (deb-src http://arsip-dev.blankonlinux.or.id/blankon suroboyo main restricted extras extras-restricted)
- Pasang paket broadcom-sta-dkms
- Lakukan langkah-langkah berikut :
- sudo apt-get build-dep bcmwl
- dpkg-source -x bcmwl*dsc
- cd bcmwl*bdcom
- dpkg-buildpackage -rfakeroot
- Hasil langkah nomor 4 di atas akan menghasilkan berkas bcmwl-kernel-source_6.30.223.30+bdcom-0ubuntu2_amd64.deb. Pasang paket tersebut.
- Silahkan dicoba. Jika belum bisa, reboot komputer Anda.
Sekarang PRnya, bagaimana maketin hal di atas. ^_^